Text
Pijat Bayi: Sebuah Terapi Untuk Mengoptimalkan Tumbuh Kembang Bayi
Buku Pijat Bayi: Sebuah Terapi Untuk Mengoptimalkan Tumbuh Kembang Bayi Masa bayi merupakan masa keemasan yang sangat penting bagi seorang anak. Oleh karena itu, perhatian besar harus diberikan pada periode ini. Kurangnya perhatian terhadap bayi pada masa ini dapat mengakibatkan gangguan kesehatan pada bayi, bahkan dapat berakibat fatal yaitu kematian bayi. Indonesia merupakan salah satu negara ASEAN yang memiliki angka kematian bayi (AKB) paling tinggi dibandingkan negara ASEAN lainnya. Melihat kondisi tersebut, perlu adanya upaya untuk mengoptimalkan tumbuh kembang anak. Salah satu cara yang dapat dilakukan adalah dengan melakukan pemijatan pada bayi. Pijat bayi terbukti memberikan banyak manfaat bagi bayi, seperti meningkatkan daya tahan tubuh, dan konsentrasi bayi, dan lainnya. Pijat bayi tidak hanya dapat dilakukan oleh tenaga kesehatan, namun juga orang tua bayi. Buku ini menyajikan teknik melakukan pemijatan pada bayi yang disertai dengan gambar sehingga dapat dengan mudah dipahami dan dipraktikkan terutama oleh orang tua. Buku ini menjelaskan tumbuh kembang bayi, cara pijat bayi, waktu pemijatan yang tepat, dan manfaat pijat bayi berdasarkan hasil evidence based. Buku ini terdiri dari beberapa pembahasan, diantaranya:
Pentingnya Melakukan Pijat Bayi
Tumbuh Kembang Anak
Mengenal Pijat Bayi
Teknik Pijat Bayi
1905332 | 615.85 SAP p | My Library (615) | Tersedia - Indonesia |
Tidak tersedia versi lain